Cara menghitung nilai resistor 4 gelang dengan code warna

Hi......
Mungkin sebagian dari kita belum tau bagaimana cara membaca atau menghitung nilai resistor dengan membaca code warna yang ada pada badan resistor. Nah... pada kesempatan kali ini kita akan sama sama belajar bagaimana cara membaca nilai resistor denga code warna.
sebelumnya amati dulu tabel di bawah ini

Pada tabel di atas terdapat beberapa warna antara lain; hitam, coklat, merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu, abu-abu, putih, emas, dan perak. Dimana pada masing-masing warna memiliki nilai sendiri pada posisinya. Untuk lebih mudahnya saya biasa menyingkat dengan HICOMEJIKUHIBIUAB . Pada gelang pertama dan kedua merupakan nilai asli atau tetap sedangkan gelang ke-3 merupakan pengali atau nilai kali dan gelang ke-4 merupakan toleransi. Gelang warna Emas dan Perak biasanya terletak agak jauh dari gelang warna lainnya sebagai tanda gelang terakhir. Gelang Terakhirnya ini juga merupakan nilai toleransi pada nilai Resistor yang bersangkutan.

Contoh cara menghitung nlai resistor 4 gelang
1. Terdapat resistor dengan warna Merah-Merah-Coklat-Merah. Berapa nilai resistansinya ?
Jawab :Merah = 2
            Merah = 2
            Coklat = x10 atau 10^1
            Emas = Toleransi 5%
jadi nilai resistor adalah 220 ohm dengan toleransi 5%

2. Terapat resistor dengan nilai Kuning-Ungu-Coklat-Emas. Berapa nilai resistansinya ?
Jawab : Kuning = 4
             Ungu = 7
             Coklat = x10 atau 10^1
             Emas = Toleransi 5%
jadi nilai resistansinya adalah 470 ohm dengan toleransi 5%

Sekian pembahasan mengenai cara membaca nilai resistor dengan code warna 4 gelang, semoga bermanfaat

TERIMAKASIH

 

Posting Komentar

0 Komentar